BERITA LPIK

Lembaga Pengkajian Islam dan Keaswajaan (LPIK) UNISMA Gelar Diklat Hisab dan Rukyah

Acara Diklat Hisab dan Rukyah yang diselenggarakan oleh Lembaga Pengkajian Islam dan Keaswajaan (LPIK) Universitas Islam Malang dihadiri oleh 30 peserta dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Diklat Hisab dan Rukyah ini berlangsung di gedung Umar bin Khattab lantai 4, Ruang sidang Drs. KH. Abdul Ghofir yang dibuka secera langsung oleh Rektor Universitas Islam Malang, Prof. Dr. H. Maskuri, M.Si didampingi oleh Wakil Rektor 3, Dr. Ir. H. Badat Muwakhid, M.P dan Ketua LPIK Khoiron, S.AP., M.IP.

Dalam pembukaan ketua Lembaga Pengkajian Islam dan Keaswajaan (LPIK) Universitas Islam Malang menyampaikan agar Unisma memiliki Laboratotium khusus Falakiyah. “Saya ingin dan berharap supaya Unisma ini mempunyai Laboratorium khusus untuk urusan Falakiyah” ucap bapak Khoiron.

Rektor Universitas Islam Malang berharap agar kegiatan semacam ini dapat tidak hanya satu tahun satu kali dan beliau juga akan melengkapi alat – alat Falakiyah. ” Kegiatan semacam ini harus dilanjutkan tidak hanya ketika di bulan Ramadhan saja dan Unisma akan melengkapi alat – alat Falakiyah dari yang telah ada”

Selain itu Rektor Unisma juga berharap agar semua peserta yang hadir dan mengikuti dapat diimplementasikan saat berada di kalangan masyarakat. “Diharapkan semua dosen yang hadir bisa mendapatkan ilmu tambahan perihal hisab dan rukyat agar nantinya bisa berbicara di masyarakat tentang ini” Ucap Prof. Dr. H. Maskuri M.Si.

Diklat Hisab dan Rukyah yang diselenggarakan oleh Lembaga Pengkajian Islam dan Keaswajaan (LPIK) Universitas Islam Malang akan melakukan praktek bersama pada tanggal 12 Mei nanti bertempat di Tanjung Kodok Kab. Lamongan yang akan didampingi oleh 3 pemateri hari ini yaitu H. M. Taqijuddin Alawy, ST., MT, Drs. H. Ahmad Subakti. M.Ag, dan Hosen, M.HI (kbr_Nya)